Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2014

Manfaat tidur bagi kesehatan

ISTIRAHAT adalah salah satu cara untuk menenangkan diri dari kepenatan selama beraktivitas seharian. Tidur nyenyak dapat mengembalikan vitalitas seseorang menjadi lebih baik. Tidak mengherankan bila waktu tidur pada setiap orang pun berbeda-beda. Data dari The National Sleep Foundation, Amerika Serikat, menyebutkan bahwa bayi harus tidur sekitar 80 persen dalam sehari. Sementara bagi orang dewasa sekitar 30 persen dari waktu 24 jam atau sekitar 7-9 jam sebaiknya dipergunakan untuk tidur. “Sebisa mungkin mendapatkan tidur yang berkualitas,” tutur pemilik sekaligus dokter estetika dari Debyutie Skin Care Jakarta, Dr Mercylia Krenata. Mercylia mengatakan, tidur berkualitas merupakan tidur yang ditandai dengan rasa bugar saat bangun tidur, sepanjang hari badan tetap segar. “Pada orang dewasa dibutuhkan tidur 8 jam sehari. Jika kurang, maka mereka akan merasakan beberapa dampak yang tidak baik untuk kesehatan,” sebut dokter yang juga koordinator layanan medis di Lembaga kesehatan

Fakta Bersin, Batuk, Cegukan dan Mendengkur

Bersin, batuk, cegukan, dan mendengkur. Hal-hal alami yang kadang membuat kita risih. Tapi, dibalik kerisihan kita akan aktivitas alami itu, ternyata menyimpan fakta-fakta yang ditemukan oleh ahli kesehatan seperti yang akan saya paparkan berikut : (Sumber ada dibagian bawah artikel) Bersin Bersin merupakan aliran udara yang hebat melalui mulut dan hidung. Ini terjadi di luar kemauan. Biasanya bersin terjadi karena ada partikel pengganggu dalam hidung Anda. Ujung-ujung saraf di dalam hidung merangsang Anda bersin untuk menyingkirkan partikel-partikel tersebut. Penyebab lain adalah udara dingin atau sakit flu. Pada saat sakit flu, banyak partikel asing di dalam hidung Anda sehingga memaksa hidung merangsang bersin. Yang perlu Anda tahu tentang bersin yaitu kecepatan udara saat Anda bersin mencapai 166 kilometer per jam. Lalu saat bersih Anda akan mengeluarkan sampai 100.000 butiran kecil lendir dan mikro organisme. Itu sebabnya, saat bersin sebaiknya Anda menutupi hidung